Bantuan Steam
Bagaimana cara menonaktifkan Mode Kompatibilitas?
Tidak disarankan untuk menjalankan Steam dalam mode kompatibilitas Windows. Ikuti petunjuk di bawah ini untuk menghapus pengaturan kompatibilitas Windows agar Steam bisa berfungsi dengan baik.

Terapkan petunjuk di bawah ini pada Steam.exe dan steamwebhelper.exe.

  1. Kunjungi instalasi Steam (Biasanya C:\Program Files (x86)\Steam\).
  2. Klik kanan pada Steam.exe (atau bin\steamwebhelper.exe), pilih Properti.
  3. Klik tab Kompatibilitas.
  4. Hapus centang dari semua kotak yang dicentang, lalu klik "Terapkan".
  5. Kemudian, klik tombol "Ubah pengaturan untuk semua pengguna".
  6. Pastikan semua kotak tidak dicentang dan klik OK.
  7. Klik OK untuk menutup semua kotak dialog yang terbuka.
  8. Klik dua kali pada Steam.exe untuk meluncurkan Steam.
  9. Uji ulang kendalanya.


  • Lokasi default Steam.exe file adalah C:\Program Files (x86)\Steam\.
  • Lokasi default steamwebhelper.exe file adalah C:\Program Files (x86)\Steam\bin\.

Butuh bantuan terkait Steam?
Gunakan wisaya bantuan Steam untuk mempersempit topik dan dapatkan bantuan yang kamu butuhkan.
Bantuan Komunitas
Buat postingan atau cari di forum Diskusi Steam untuk menemukan jawaban atas pertanyaanmu.