Bantuan Steam
Akun Steam yang Dibatasi

Pegawai Valve tidak akan berkomunikasi denganmu mengenai akunmu menggunakan sistem obrolan apa pun termasuk Obrolan Steam dan Discord. Situs Bantuan Steam adalah satu-satunya cara untukmu berkomunikasi mengenai akunmu dengan agen Bantuan Steam. Kamu tidak akan pernah kami minta untuk menghubungi pegawai Valve atau Steam secara langsung untuk menyelesaikan kendala.

Jika ada yang mengeklaim bahwa mereka melaporkanmu secara tidak sengaja atau secara keliru, kamu tidak perlu melakukan apa pun untuk melindungi akunmu. Klaim seperti itu selalu palsu dan digunakan untuk menipumu. Jika seseorang memang melaporkan akunmu secara keliru, kamu bisa tetap tenang karena Steam akan mengabaikan laporan yang keliru.

Siapa pun yang mengaku sebagai pegawai Valve, perwakilan dari Bantuan Steam, atau meminta untuk memverifikasi item untuk alasan penyelidikan atau keamanan, harus segera dilaporkan untuk penipuan pertukaran.



Mengapa akun Steam bisa dibatasi?

Bantuan Steam biasanya tidak menghubungi pemilik akun yang dibatasi melalui email. Rincian pembatasan biasanya dicantumkan dalam pesan pemberitahuan penguncian atau ban yang ditampilkan di akun selama pembatasannya aktif.

Semua akun yang dimiliki oleh seseorang bisa dibatasi akibat pelanggaran terhadap Perjanjian Pelanggan Steam atau Pedoman Komunitas Steam, termasuk tapi tidak terbatas pada:

  • Pembajakan atau Peretasan

    Ini termasuk menggunakan Steam Client yang tidak terotorisasi ("diretas") untuk mengakses Steam, berusaha untuk mengaktifkan CD Key palsu atau CD Key yang telah dipublikasikan di internet.
  • Penipuan Pembayaran

    Setiap penipuan dengan menggunakan kartu kredit, kasus tolak bayar kartu kredit, atau tolak bayar PayPal (terlepas dari kapan transaksi dilakukan).
  • Menukar Hadiah Penipuan

    Jangan pernah terima hadiah dari pengguna yang tidak diketahui.
  • Membajak atau Berbagi Akun

    Jangan gunakan akun Steam yang tidak kamu buat.
  • Pencurian Akun dan Penipuan yang Disengaja Lainnya

    Segala upaya untuk mendapatkan akses ke akun orang lain dianggap sebagai pencurian akun.
  • Membeli, Menjual, atau Berdagang Akun

    Akun yang dibeli, dijual atau diperdagangkan akan dibatasi.
  • Penipuan, Peniruan Identitas, atau Rekayasa Sosial

    Ini termasuk segala jenis penipuan yang menargetkan pengguna Steam melalui Obrolan Steam atau sistem lainnya di luar Steam, atau secara sengaja mengirimkan informasi palsu ke Bantuan Steam.
  • Kekerasan dan Pelecehan

    Akun yang digunakan untuk mengasari atau melecehkan orang lain akan diblokir dari menggunakan fitur-fitur Komunitas Steam.



Jenis pembatasan seperti apa yang bisa diterapkan ke akun Steam?


Penguncian Akun

Penguncian Akun diberlakukan karena berbagai alasan terkait pelanggaran Perjanjian Pelanggan Steam. Beberapa penguncian dimaksudkan untuk membekukan akun sampai pemilik akun menghubungi Bantuan Steam untuk menyelesaikan masalah, dan yang lainnya dimaksudkan sebagai pembatasan sementara atau permanen yang diterapkan akibat melanggar peraturan Steam. Segala pesan pemberitahuan penguncian akun akan mencantumkan apa saja yang dibatasi dan alasannya.

Ban Komunitas

Ban Komunitas diberikan ketika suatu akun sering melanggar Pedoman Komunitas Steam. Sebagian besar Ban Komunitas akan kedaluwarsa, tapi perpanjangan ban atau bahkan ban permanen dapat diberikan jika akunnya terus melakukan pelanggaran atau jika tim pengawasan menganggap perbuatannya sudah melewati batas.

Pembatasan Profil Komunitas

Ketika ada konten yang dihapus dari profil akun Steam akibat melanggar Pedoman Komunitas Steam, ban sementara akan diterapkan pada jenis konten tertentu yang telah dihapus. Ban ini bersifat otomatis dan durasinya akan bertambah setiap kali diterapkan.

Ban Pelecehan

Ban Pelecehan diberikan pada akun yang ditemukan terlibat dalam pelecehan atas pengguna Steam lain. Durasi Ban Pelecehan akan bertambah setiap kali ban baru diterapkan ke akun yang pernah mendapatkan Ban Pelecehan.

Ban Pertukaran

Ban Pertukaran diberikan pada akun yang terlibat dalam aktivitas penipuan. Sebagian besar ban pertukaran bersifat permanen.

Penangguhan Akun

Langka terjadi, tapi akun dapat ditangguhkan agar tidak dapat diakses. Ini dapat terjadi jika akunnya digunakan untuk aktivitas ilegal, atau untuk mencegah penggunaan akun sampai akunnya dapat dikembalikan ke pemiliknya jika dikunci saja tidak cukup.

Sebelum adanya opsi Penghapusan Akun, akun dapat Ditutup atas permintaan, yang antara lain membuat akun jadi ditangguhkan.

Ban VAC

Ban VAC diberikan oleh fitur Valve Anti-Cheat pada akun yang menggunakan cheat. Jika akunmu terkena ban VAC, kamu bisa temukan info lebih lanjut di artikel saya terkena ban VAC.

Ban Game

Ban Game diberikan oleh pengembang game berdasarkan kode etik mereka sendiri untuk fitur online maupun fitur multipemain dari game-nya. Jika akunmu terkena Ban Game, lihat artikel Ban Game untuk info lebih lanjut.
Butuh bantuan terkait Steam?
Gunakan wisaya bantuan Steam untuk mempersempit topik dan dapatkan bantuan yang kamu butuhkan.
Bantuan Komunitas
Buat postingan atau cari di forum Diskusi Steam untuk menemukan jawaban atas pertanyaanmu.